https://www.jbn.co.id/

 

Kepala Desa Salulemo Diduga Permainkan Data Penerima BST

JBN.co.id
Selasa, 19 Mei 2020 | 12:51 WIB Last Updated 2020-05-19T05:51:45Z
 Kepala Desa Salulemo Diduga Permainkan Data Penerima BST

JBN NEWS ■ Mewabahnya Virus Covid-19 menyebabkan kucuran dana turun hingga ke pelosok Desa, termasuk  Bantuan Sosial Tunai (BST) langsung dari kemetrian Sosial.

Dengan adanya bantuan tersebut menyebabkan banyak oknum pemerintah Desa diduga menyalahgunakan bantuan hingga memanipulasi data warganya, contoh yang terjadi di Desa Salulemo, Kecamatan Baebunta, Kabupaten Luwu Utara, Sulsel.

Berdasarkan laporan salah satu warga YL (52) Dusun Mariri yang menghubungi awak media mengungkapkan bahwa namanya sudah ada dideretan nama penerima lainnya.

"Saya tidak mengerti terhadap apa yang telah menimpa saya, awalnya kepala Dusun bilang "ibu ada nama ta keluar sebagai penerima bansos terus saya menjawab alhamdulillah kalau begitu".  Di saat penerima bantuan tersebut ada, tak satu pun aparat pemerintah desa datang ke rumah saya, untuk memberitahu bahwa nama ibu tidak masuk penerima BST persoalan sudah menerima bantuan Raskin

"Wah sejak kapan saya menerima bantuan raskin perasaan tidak pernah, nah kalau memang saya terdaftar sebagai penerima bantuan raskin selama ini kemana bantuan tersebut, "ungkapnya kepada awak media, Sabtu (16/5/2020).

Ia melanjutkan, bahwa setelah mengetahui bahwa hari kamis tanggal 14/05/20 akan menerima BST tersebut, maka saya langsung pergi ke Kantor Desa dimana tempat menerima bantuan tersebut dan menanyakan bagaimana dengan nama saya.

"Saya bertanya kepada para staf di kantor Desa karena pak Desa pada saat itu tidak masuk kantor tentang bagaimana dengan nama saya, salah satu staf menjawab oh nama ibu tidak terdaftar di salah satu penerima bansos karena telah masuk dalam penerima bantuan raskin," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Salulemo Bahlin saat dikonfirmasi melalui Via Telpon namun kontaknya tidak pernah aktif dan ketika dikunjungi oleh awak media di kantornya salah satu staf menjawab bahwa pak Desa sekarang ada rapat di kantor Kecamatan.

■ YP/JBN


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kepala Desa Salulemo Diduga Permainkan Data Penerima BST

Trending Now

Iklan