https://www.jbn.co.id/

 

Jelang Paskah Polisi Purbalingga Intensifkan Patroli Gereja

JBN.co.id
Selasa, 30 Maret 2021 | 11:32 WIB Last Updated 2021-03-30T04:32:29Z
Jelang Paskah Polisi Purbalingga Intensifkan Patroli Gereja

JBN NEWS ■ Polsek Bukateja dan jajaran Polres Purbalingga meningkatkan kegiatan patroli dengan sasaran sejumlah gereja yang ada menjelang rangkaian kegiatan ibadah dalam rangka Paskah. Hal itu dilakukan untuk mencegah gangguan keamanan maupun aksi teror yang mungkin terjadi.

Ada tiga gereja yang menjadi sasaran paatroli yaitu Gereja Theodorus, Gereja Eben Haizer dan Rumah Ibadah Filadhelfia. Tiga gereja tersebut merupakan tempat ibadah yang akan melaksanakan kegiatan ibadah dalam rangka Paskah di wilayah Kecamatan Bukateja.

Kapolsek Bukateja Iptu Wartono, mengatakan bahwa dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan nyaman dalan pelaksanaan Perayaan Paskah 2021, Polsek Bukateja mengintensifkan patroli dengan sasaran gereja. Tidak hanya patroli dilakukan juga koordinasi dan dialog dengan pihak gereja terkait pelaksanaan ibadah dalam rangka paskah.

“Koordinasi dengan pihak gereja ini dilakukan untuk memastikan keamanan tempat ibadah saat ad rangkaian kegiatan paskah. Hal itu yang akan menjadi sasaran pengamanan dari pihak kepolisian,” ucapnya, pada Senin (29/3/2021).

Kapolsek berharap dengan peningkatan patroli diharapkan mampu mencegah gangguan keamanan selama Perayaan Paskah 2021 di Bukateja. Selain itu, koordinasi terkait kegiatan ibadah bisa untuk menentukan langkah pengamanan dari kepolisian.

“Tidak hanya patroli nantinya setiap kegiatan ibadah dalam rangka paskah akan dilakukan pengamanan di gereja yang melakukan ibadah,” pungkasnya.

Sementara, Tati Debora pengurus geraja Eben Heizer Bukateja menyampaikan ucapan terima kasih atas patroli dan koordinasi yang dilakukan polisi. Dirinya merasa senang dengan adanya koordinasi dapat menentukan teknis pengamanan dan mencegah kerawanan.

“Kami ucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian atas patroli yang sudah dilakukan. Harapan kami kegiatan ibadah dalam rangka paskah bisa berjalan aman,” ucapnya.

■ Imam Santoso /Hms
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Jelang Paskah Polisi Purbalingga Intensifkan Patroli Gereja

Trending Now

Iklan