Kota Serang (JBN) - Masjid Banten Lama menjadi salah satu tempat wisata religi yang ramai dikunjungi oleh masyarakat baik warga Kota Serang sendiri maupun masyarakat diluar Kota Serang. Personel Ditpamobvit Polda Banten dibawah pimpinan Kasubdit Wisata datangi Masjid Banten Lama untuk melaksanakan kegiatan Jum'at Barokah. Jum'at (08/04/2022)
Kasubdit Wisata Ditpamobvit Polda Banten Kompol Dodid Prastowo bersama Kompol Abdul Rosyid, Aipda Edo, Bripda Trismawan dan Bripda Dzikri hadir ditengah-tengah masyarakat yang hendak melaksanakan ibadah sholat Jum'at.
Dirpamobvit Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi menjelaskan bahwa kegiatan Jum'at Barokah merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Ditpamobvit Polda Banten sebagai perwujudan kepedulian Polda Banten kepada masyarakat yang berada di wilayah hukum Polda Banten.
"Kegiatan Jum'at Barokah memang sudah menjadi kegiatan rutin yang kita laksanakan dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan saling berbagi" ucap Edy
"Dan kali ini saya perintahkan Kasubdit Wisata untuk melaksanakan kegiatan Jum'at Barokah di Masjid Banten Lama yang merupakan salah satu objek wisata religi di Provinsi Banten".
Kompol Dodid Prastowo menyampaikan bahwa selain memberikan bantuan ia juga memberikan kultum Kamtibmas kepada jamaah Masjid Banten Lama sebelum sholat Jum'at dimulai.
"Kesempatan yang baik ini saya gunakan untuk memberikan kultum Kamtibmas kepada seluruh jamaah yang hadir melaksanakan sholat Jum'at di Masjid Banten Lama sehingga pesan-pesan Kamtibmas dapat diterima dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari demi terwujudnya situasi yang aman dan tertib".
"Terakhir kami memberikan bingkisan dari Kapolda Banten melalui Ditpamobvit Polda Banten berupa paket sembako kepada Bapak KH. Tubagus Sadeli, semoga bingkisan ini dapat bermanfaat dan silaturahmi antara polisi dengan alim ulama tetap terjalin dengan baik".
(R/Jbn)