https://www.jbn.co.id/

 

Rangkaian HUT Bhayangkara ke-77, Polsek Paleteang dan Bhayangkari Ranting Salurkan Bantuan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

JBN.CO.ID
Jumat, 23 Juni 2023 | 12:01 WIB Last Updated 2023-06-23T05:01:39Z



JBN.CO.ID,Pinrang.- Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke-77, Polsek Paleteang bersama pengurus Bhayangkari ranting Polsek Paleteang menyerahkan secara langsung bantuan berupa sembako.

Penyerahan bantuan kepada warga kurang mampu serta warga yang rentan terdampak Stunting diwilayah Polsek Paleteang dipimpin langsung oleh Kapolsek Paleteang yang juga Bapak Asuh Stunting didampingi Bunda Asuh Stunting Syahriani Arief.

Tak hanya Personil Polsek Paleteang bersama Pengurus Bhayangkari ranting Polsek Paleteang yang hadir pada Baksos tersebut nampak hadir beberapa Aparatur dari Dinas P2KBP3A Kabupaten Pinrang serta para penerima bantuan yang merupakan warga tidak mampu dan rentan terkena Stunting.

Dalam kata Pembukanya Kapolsek Paleteang Ipda Hari Riyadi menyampaikan, " Alhamdulillah, kegiatan ini merupakan salah satu program Polri dalam menyambut HUT Bhayangkara Ke-77 dan juga perwujudan dari kepedulian Polri dalam menekan angka Stunting. "

" Insyaallah, penyerahan bantuan ini akan rutin digelar setiap bulannya, hari ini kita di Mapolsek, bulan depan Ibu-ibu menunggu dirumah masing-masing dan personil kami yang akan turun lansung." Ujar Kapolsek

Sementara itu Bunda Asuh Stunting yang juga Pengurus Bhayangkari ranting Polsek Paleteang Syahriani Arief. A.Md Keb menyampaikan kepada para penerima agar bantuan ini dapat dipergunakan sebagai mestinya.

" Sembako, berupa Beras, Telur, dan Minyak dikiranya dapat membantu dan meringankan beban Ibu semua serta diyakini dapat mencegah Stunting, khususnya Telur kami harap Ibu memberikan makanan tersebut kepada anaknya rutin sebanyak 2 butir setiap pagi. " Ujarnya.

Selain Kapolsek Paleteang yang juga Bapak Asuh Stunting Ipda Hari Riyadi, hadir pula pada kesempatan tersebut diantaranya Kanit Reskrim Polsek Paleteang Ipda Arief.SH, Kanit Intel Aiptu Iswan, Kanit Provos Firman, Para BKTM, Personil Polsek Paleteang, Ibu Bhayangkari Ranting Polsek Paleteang Syahriani Arief A.Md Keb, para Pengurus Bhayangkari ranting Polsek Paleteang, Personil Dinas P2KBP3A Kabupaten Pinrang, dan para penerima bantuan.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Rangkaian HUT Bhayangkara ke-77, Polsek Paleteang dan Bhayangkari Ranting Salurkan Bantuan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

Trending Now

Iklan