Alat Peraga Kampanye Rini-Ghoni Ditutupi SiJago Konten

JBN.co.id
Kamis, 03 Oktober 2024 | 10:14 WIB Last Updated 2024-10-03T03:14:08Z

JBN NEWS | BLITAR — Alat Peraga Kampanye (APK) milik pasangan Rini Syarifah – Abdul Ghoni (Rini-Ghoni) ditutup oleh AKP milik pasangan Rijanto-Beky.

APK pasangan Rijanto-Beky yang menutupi itu berada di salah satu tempat di Wates, Kabupaten Blitar.

Rifai sangat menyayangkan adanya tindakan perusakan yang mencoreng jalannya kampanye yang seharusnya berjalan dengan damai.

"Kampanye politik seharusnya dilakukan secara damai, tanpa tindakan provokasi seperti ini," tegasnya.

Lebih jauh, ia menyoroti bahwa tindakan mnerusak APK tidak hanya merugikan pihak yang berkampanye, tetapi juga menodai prinsip demokrasi yang menghargai perbedaan
pendapat.

"Demokrasi yang sehat harus didasarkan pada penghormatan terhadap perbedaan pandangan politik. Tindakan perusakan seperti ini justru merusak esensi dari demokrasi itu sendiri," lanjut Rifai.

Ia juga mengimbau seluruh masyarakat Kabupaten Blitar untuk menjaga suasana kondusif selama masa kampanye.

"Pilihan politik boleh berbeda, namun mari kita jaga persatuan dan kedamaian. Pilkada ini adalah kesempatan untuk melanjutkan program-program pembangunan demi masa depan Kabupaten Blitar yang lebih baik," tutupnya.

Tindakan perusakan APK, selain merugikan pasangan calon terkait, juga berdampak buruk pada kualitas demokrasi yang sedang dijalan.

Imron salah satu warga wates membenarkan adanya perusakan tersebut, "kampanye kok selalu menjelek-jelekan lawan dan merusak bener, tim nya mungkin kurang menguasai strategi dan kurang kreatif, mungkin bisanya cuma seperti itu, sekali-kali adu gagasan begitu, jangan gaya gaya pencitraan, pamer harta benda ngonten begitu," ujarnya (in/ces)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Alat Peraga Kampanye Rini-Ghoni Ditutupi SiJago Konten

Trending Now

Iklan