Jelang Pertemuan Prabowo dengan Megawati, Begini Respon Gibran

JBN.co.id
Minggu, 13 Oktober 2024 | 14:19 WIB Last Updated 2024-10-13T07:19:41Z

JBN NEWS | SOLO — Rencana bergabungnya PDI-P ke koalisi pemerintahan makin intens jadi pembicaraan seiring dengan rencana pertemuan Prabowo dengan Ketua Umum PDI-P, Megawati Soekarnoputri. 

Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani, sempat menyebut akan ada jatah kabinet untuk PDI-P apabila masuk koalisi pemerintahan Prabowo-Gibran.

Wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Gibran Rakabuming Raka, merespons kabar kader PDI Perjuangan (PDI-P) yang bakal masuk ke kabinet pemerintahan Prabowo Subianto.

Wakil Presiden Terpilih Gibran Soal merespon soal kemungkinan PDI Perjuangan masuk kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran.  

Menurut Gibran, susunan kabinet jadi kewenangan penuh Prabowo sebagai presiden terpilih. Itu disampaikannya saat meninjau pergelaran Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVII di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (12/10/2024).

"Soal kabinet semua masih mungkin terjadi, karena hingga kini pembahasan masih terus dilakukan," kata dia.

Gibran juga meyakini Prabowo telah mempertimbangkan dengan matang, dan akan menunjuk orang-orang terbaik untuk ditempatkan sebagai menteri di pemerintahan mendatang.

Namun, terkait parpol mana yang akan masuk kabinet, Gibran meminta semua untuk sabar karena keputusan akhir tetap di tangan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.(in-ces)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Jelang Pertemuan Prabowo dengan Megawati, Begini Respon Gibran

Trending Now

Iklan